Home » , , , , , , , , , , , , » Kawah Ratu – Gunung Tangkuban Parahu

Kawah Ratu – Gunung Tangkuban Parahu

Salah satu tujuan utama di obyek wisata alam Gunung Tangkuban Parahu adalah Kawah Ratu. Obyek yang berjarak sekitar 30 km dari kota Bandung ini dapat ditempuh dengan mudah melalui jalur Bandung–Ledeng–Lembang (15 km) dan Lembang–Tangkuban Parahu (15 km).
Bagi pengguna kendaraan roda dua, ada jalur alternatif Bandung-Lembang yaitu melalui Dago dan Pagerwangi yang berjarak sekitar 5 km, tembus di La Oma Cafe dan Pasar Lembang. Jalan telah teraspal dengan baik, namun terdapat beberapa tikungan tajam nan curam. Asiknya kita akan menemukan pemandangan baru kota Bandung dari ketinggian.
Dari Lembang, kita akan menempuh jarak sekitar 11 km ke arah Subang untuk mencapai gerbang utama obyek wisata. Untuk dapat masuk kawasan wisata, per orang akan dikenakan tarif Rp 12.500 dan Rp 9.000 untuk mobil, Rp 4.000 untuk sepeda motor, dan Rp 17.500 untuk bus. Setelah membeli karcis kita akan menempuh jarak 4 km untuk sampai kawah utama yaitu Kawah Ratu.
Di pelataran parkir, kita mungkin akan mendapati prasasti dengan relief seperti terlihat di dalam foto. Kira-kira cerita mengenai apa ya, apakah cerita mengenai Sangkuriang dan Dayang Sumbi ibunya?
Foto berikut ini adalah pemandangan Kawah Ratu yang dilihat dari pelataran parkir dan dari sisi berlawanan. Sangat indah bukan? Meskipun kelihatannya kita dapat menuruni kawah namun sangat dilarang karena munculnya gas beracun sewaktu-waktu yang dapat membahayakan keselamatan.
 
Nah kalau sudah puas menikmati alam indah nan segar pegunungan, kita dapat belanja oleh-oleh khas Tangkuban Parahu seperti pakaian, boneka, aneka kerajinan tangan, jajanan seperti aneka gorengan dan ketan bakar, atau obat-obatan tradisional belerang untuk gatal-gatal dan akar kayu naga untuk rheumatik atau sakit gula.
Akhirnya selamat menikmati wisata alam Gunung Tangkuban Parahu. Saya sendiri sudah berkali-kali datang ke tempat ini lho.
sumber http://ayowisata.wordpress.com/2009/04/02/kawah-ratu-gunung-tangkuban-parahu/
Silahkan Copy Paste Artikel ini jika dianggap bermanfaat, tetapi dengan menyertakan Link Sumbernya. Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan Klik Disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di KiosTravel

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Copy Paste Artikel ini jika dianggap bermanfaat, tetapi dengan menyertakan Link Sumbernya.

 
Support : KiosTravel | DhifaOutlet | MejaOnline
| PuasOnline
Copyright © 2013. KiosTravel - Indonesia - All Rights Reserved
Template Modify by Hafidz Ma'mun
Proudly powered by Blogger